Suara Jember News, Jember –Jember merupakan daerah yang memiliki banyak potensi wisata. Baik potensi wisata alam, budaya, maupun buatan. Sayangnya, potensi yang ada di Bumi Pandalungan ini kurang mendapat perhatian yang maksimal.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Jember Bambang Rudiyanto mengungkapkan, Jember sangat membutuhkan penguatan sekolah kejuruan dan pendidikan vokasi bidang pariwisata.
Penguatan sekolah tersebut sebagai bagian dari ikhtiar pengembangan SDM yang bekerja di sektor pariwisata.
“Di sebuah destinasi wisata ada masyarakat yang harus diberdayakan, harus ada kesadaran wisata di situ, bagaimana keindahan, keteraturan, kebersihannya,” terangnya.
Ketika masyarakat di kawasan wisata mulai sadar, maka pemangku kepentingan dan kebijakan tinggal menyentuh potensi yang ada menjadi sumber daya wisata.
Jika sumber daya wisata itu sudah tercipta, hanya tinggal mengarahkan wisatawan.
Kemudian, mulai membagan networking dengan instansi pendukung. Seperti hotel, rumah makan, dan lainnya.
Mengenai hal itu, pihaknya sudah bersinergi dengan sejumlah pihak, termasuk agen perjalanan, untuk menggerakkan pariwisata.
Terlebih, baru-baru ini Pemkab Jember juga sudah meluncurkan e-booklet wisata Jember yang akan menjadi media promosi di hotel dan rumah makan.
“Ketika pariwisata sudah bergerak jelas, nanti akan membantu menekan angka pengangguran,” jelasnya.
Sementara itu, pria yang akrab disapa Rudi itu juga ingin kepariwisataan termasuk dalam kurikulum pendidikan. Sebab, tidak bisa hanya mengandalkan vokasi yang sudah ada seperti otomotif dan kuliner.
Harus ditambah dengan pariwisata, membuka sekolah-sekolah kejuruan pariwisata, dan bekerja sama dengan berbagai perguruan tinggi di Jember.
Baca Juga : Unmuh Jember Kukuhkan Guru Besar Perdana Bidang Ilmu Teknik Sumber Daya Air
Apalagi, Pemkab Jember mulai menjadikan sektor pariwisata sebagai prioritas pembangunan. Setelah dua tahun terakhir lebih berfokus pada pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan.
Iswahyudi02
Berita Selanjutnya
Jember Punya Duo Srikandi Hebat yang Lagi Booming di Pentas Panggung Nyanyi dan Lapangan Voli, Siapa Mereka?
Soal Pekerja Migran, Begini Komentar DPRD Jember Mengenai Raperda
Rumah Sakit Di Jember Kini Miliki Layanan Bedah Plastik
Tekan Stunting, Wabup Jember Tinjau Layanan Posyandu Desa Terpencil
Penyempurnaan Pelayanan: Penggantian Gate Valve 200mm di Jl. Manyar
Rakor Pemutakhiran Data Indeks Desa Membangun (IDM) Di Wilayah Desa Kecamatan Kalisat Tahun 2024