Jenggawah Suara Jember News

Portal Beritanya Kec.Jenggawah, Kab.Jember

Home » Cerita Pembuat Kue Imlek di Jember, Seribu Pesanan Kue Keranjang, Ada Varian Durian untuk Pikat Pemuda

Cerita Pembuat Kue Imlek di Jember, Seribu Pesanan Kue Keranjang, Ada Varian Durian untuk Pikat Pemuda

Suara Jember News, Jember – Setelah 12 tahun bekerja sebagai admin di salah satu gudang minyak rambut, Feni Suryaningsih akhirnya pindah haluan sebagai wirausahawan.

Kue keranjang menjadi salah satu jajanan yang dia jual dan buat dengan tangannya sendiri.

Feni sangat lihai dan terampil membuat kue keranjang. Sajian kue khas Tahun Baru Imlek yang saat ini mulai kurang diminati.

Baca Juga :Indra Sjafri Agendakan 2 Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-20 pada Maret 2024

Tak banyak yang menjual, apalagi bisa membuatnya.

Setelah trial and error, tahun 2020 dia mulai berani membuka orderan dan mempromosikan kue keranjangnya ke grup-grup Whatsapp.

Baca Juga :KPU Pasuruan Distribusikan Logistik, Sehari 2 Dapil

Perempuan keturunan Tionghoa ini biasanya hanya menjual sesuai pesanan menjelang Imlek.

Tak tanggung-tanggung, tahun ini Feni sudah mendapatkan pesanan tak kurang dari seribu kue keranjang dari berbagai daerah.

Beberapa minggu ini, dia mulai berjibaku di dapur, menyelesaikan. Biasanya sehari 70 sampai 80 kue keranjang berhasil dibuat.

Sumber Berita : radarjember

Dawa01